Bedakan Smartphone -- Cara install Google Play Store pada Smartphone Xiaomi ini dibuat karena selama ini, kebanyakan aplikasi Google Play Store dan aplikasi Google lainnya tidak ada di dalam smartphone Xiaomi. Mungkin karena anda setelah update ROM pada device Xiaomi, baik ROM Stable maupun ROM Developer Beta. Oleh karena itu, Xiaomi telah menyediakan market aplikasi di Mi Market. Untuk dapat menginstall Google Play Store pada Xiaomi, sampel yang dipake berikut ini adalah Xiaomi Redmi Note 2. Oke langsung saja caranya berikut ini:
1. Install Google installer
Pertama tama kita install dulu Google installer, caranya, buka "Mi App Store," pada kolom pencarian ketik "Google," kumudian klik search. setelah itu klik hasil paling bawah (hijau) seperti pada gambar berikut. CATATAN: Jika tulisan di Mi App Store masih bahasa China, silahkan anda buka Mi App Store dan tunggu sebentar, nanti Mi App Store akan update sendiri menjadi Bahasa Inggris.
2. Cari Aplikasi Google Play Store
Setelah terinstall, sekarang buka Google Installer tadi, cari aplikasi "Google Play Store" kemudian install. Saat mau install Google Play Store biasanya akan muncul peringatan diminta untuk memasang "Google Service Framework" terlebih dahulu, klik "OK" untuk melanjutkan. Lanjutkan seperti pada gambar berikut sampai keempat aplikasi basic Google terinstall semua.
3. Masuk Ke Mi App Store
Sekarang Google Play Store beserta service-nya telah terinstall. Lanjut masuk lagi ke "Mi App Store". Ketik lagi "Google" kemudian pilih warna hijau seperti pada gambar di atas. Update semua aplikasi Google yang sudah terinstall tadi. Tujuannya agar tidak "Force Close" saat Google Play Store dibuka.
4. Buka Google Play Store
Setelah semua terupdate sekarang "Restart Device" anda. Kemudian buka aplikasi Google Play Store dan login menggunakan "Akun Google" yang sudah anda miliki atau membuat akun Google baru juga bisa. Setelah ini anda bisa menginstall aplikasi Google lain yang diperlukan.
Demikianlah Cara Install Google Play Store Pada Smartphone Xiaomi. Sebenarnya ada banyak cara dari yang mudah hingga cara yang agak sedikit ribet. Cara yang lain anda bisa download gapps dulu misal dari http://opengapps.org atau banyak juga yang menyediakan download gapps di luar sana. Namun untuk bisa menggunakan gapps tersebut pada Smartphone Xiaomi anda, sebelumnya ponsel anda harus sudah di ROOT dan terinstall custom recovery TWRP, karena recovery bawaan (Mi Recovery) tidak bisa untuk install gapps.
SUMBER: Teknikit.com.