Kamis, 20 Agustus 2015

Perbedaan Xiaomi Redmi Note 2 VS Redmi Note 2 Prime

Bedakan Smartphone -- Lounching-nya produk terbaru Xiaomi yang menjadi penerus Redmi Note menjadi pertimbangan bagi anda jika ingin membeli smartphone murah tapi berkelas. Kemunculan produk terbaru Xiaomi ini membawa banyak fitur tambahan berupa software dan hardware, namun dibalik itu semua device ini juga mengalami beberapa pemangkasan fitur penting yang dulunya ada pada Redmi Note sebelumnya. Saat ini Xiaomi langsung mengeluarkan 2 Versi dari Xiaomi Redmi Note yakni Redmi Note 2 dan Prime. Jika pada postingan sebelumnya membahas Kekurangan dan Kelebihan Xiaomi Redmi Note 2 dan Redmi Note 2 Prime DISINI. Maka postingan berikut ini akan membahas perbedaan antara Xiaomi Redmi Note 2 dan Redmi Note 2 Prime, mari kita simak.


Perbedaan  Redmi Note 2 Redmi Note 2 Prime
Jaringan 2 Varian TDD-LTE + FDD-LTE
CPU Octa-core 2.0 GHz Octa-core 2.2 GHz
Stronge 16 GB 32 GB
Harga US$ 125-140 US$ 156 atau Rp2,1Jt

Dari kedua perbedaan tersebut, manakah yang lebih unggul? Masih ingatkah anda dengan slogan ini "harga menentukan kualitas" Hanya sedikit saja perbedaan antara kedua device tersebut, tetapi memiliki banyak kesamaan. Berikut ini persamaan Xiaomi Redmi Note 2 dan Redmi Note 2 Prime :
  • Layar berukuran 5,5 inchi
  • Resolusi kerapatan layar ~401 pixel
  • Dual Sim
  • Card slot up to 32 GB
  • Ram berkapasitas 2 GHz
  • Camera Primer 13 MP
  • Camera Sekunder 5 MP
  • Android Lolipop V5.0 dengan antarmuka MiUI 7
Tak hanya itu saja, ternyata Xiaomi memangkas beberapa fitur yang sebelumnya ada pada versi pendahulunya. Hal ini membuat produk terbaru ini memiliki kelemahan. Berikut ini kekurangan Xiaomi Redmi Note 2 Prime :
  • Kapasitas Baterai di kurangi. Jika pada Redmi Note pendahulunya memiliki kapasitas baterai 3100 MAh, sekarang menjadi 3060 MAh saja
  • Tidak ada fitur NFC. 
  • Tidak ada fitur Java
Sebagai pertimbangan untuk mengatasi kelemahan tersebut, Xiaomi menggunakan cara dan stategi yang menggoda para pecinta gandged khusnya smartphone dengan menawarkan kelebihan pada device ini. Inilah kelebihan Xiaomi Redmi Note 2 dan Prime :
  • MiUI 7: Antar muka terbaru ini membuat Xiaomi Lovers ingin mencoba modifikasi OS Android ini, karena memiliki lebih banyak fitur tambahan dan lebih responsive serta tampak fresh.
  • RAM 2 GB: Jika sebelumnya Xiaomi gagal memasarkan Xiaomi Redmi Note 4G karena terhalang dengan kapasitas RAM yang hanya 1 GB saja, kali ini perusahaan tersebut tidak mau lagi gagal untuk kedua kalinya.
  • Kerapatan layar ~401 pixel: Tak tanggung-tanggung, Xiaomi melakukan peningkatan layar yang sangat signifikan dari pendahulunya. Dengan kerapatan tersebut, layar smartphone akan tampak sangat jernih sehingga enak dipandang.
  • Memori Telepon 16 GB: Padahal kapasitas sebesar ini dulu hanya ada pada Redmi Note Versi 4G saja, tetapi sekarang tersedia untuk semua varian Redmi Note 2. Dengan kapasitas sebesar itu, ruang penyimpanan menjadi lebih lega dan pengguna pun menjadi lebih nyaman.
  • Flash Charging: Memungkinkan melakukan pengisian baterai dengan cepat hanya butuh 30 menit untuk 60% pengisian dari kapasitas baterai.
  • Tersedia fitur USB Host. Hal ini membuat pengguna bisa memasukkan Flasdisk ke dalam smartphone ini.

Video Full Review Xiaomi Redmi Note 2

Semoga postingan Perbedaan Xiaomi Redmi Note 2 VS Redmi Note 2 Prime bisa membuat pembaca lebih bijak dalam memilih smartphone sesuai dengan kebutuhannya masing-masing. Tak pernah lupa saya ucapkan terimakasih karena telah berkunjung.

      Tidak ada komentar:

      Posting Komentar