Ada banyak media web upload foto untuk dicoba seperti Photobucket, Imageshack , dan Tinypict. Namun ketiga media upload tersebut saya rasa banyak kekurangannya seperti masa kadaluarsa foto pada sebuah akun akan dihapus secara otomatis, berbeda halnya dengan Album Web Picasa yang tidak akan pernah terhapus. Cocok untuk kamu pakai sebagai tempat penyimpanan foto.
Banyak Kelebihan Picasa web album diantaranya yang saya rasakan:
- Pendaftaran Gratis jika anda yang memiliki akun Gmail.
- Dapat digunakan sebagai media penyimpanan video online.
- Foto yang disimpan akan di berikan kode agar dapat ditanam pada website atau pun blog anda.
- Bisa upload gambar dengan menggunakan Aplikasi Picasa photo album langsung dari komputer masuk ke website utamanya dengan catatan komputer anda harus terkoneksi dengan internet. Download Picasa disini
- Kapasitas penyimpanan yang besar mencapai 1 Gb (1024 mb) untuk pengguna akun gratis.
1. Jika belum mempunyai akun google buatlah terlebih dahulu akun gmail seperti pada artikel Cara membuat email Google Mail atau Gmail,jika sudah sekarang kunjungi situs album web picasa untuk login.
2. Pilih
3. Berikutnya kita akan mengupload foto yang akan di upload, Pilih menu unggah di sebelah atas seperti pada gambar dibawah ini :
4. Pilih tombol Pilih foto dari komputer anda.
5. Pilih OK jika sudah terupload. Jika ingin mengedit fotonya tinggal klik saja foto yang diinginkan untuk di edit.
6. Ataupun jika anda ingin mendapatkan URL (Contoh: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEikMSpS0EIsfzN2IH06UljasaENyjJORjezmoeoGpTS4s_AVbGzrsJROh4Aj5F-g5lGEonF8B3MaOEJMec84QHzAjBD0VROaIxy9UOcPB3MojFmT_Tii8KRs8EqX0X90VKng5dABLgI5ug/s400/blogger.png) gambarnya seperti tadi pilih atau klik terlebih dahulu fotonya, jika sudah Klik kanan salin lokasi gambar (untuk firefox)